Senin, 02 Maret 2009

TABERNACLE OF DAVID / PONDOK DAUD

Amos 9:11-12
11"Pada hari itu Aku akan mendirikan pondok Daud yang telah roboh; Aku akan menutup pecahan dindingnya, dan akan mendirikan kembali reruntuhannya; Aku akan membangunnya kembali seperti di zaman dahulu kala, 12 supaya mereka menguasai sisa-sisa bangsa Edom dan segala bangsa yang Kusebutkan milik-Ku," demikianlah Firman Tuhan yang melakukan hal ini.

Hari itu = menunjuk pada Akhir zaman, dimana Amos mendapatkan penglihatan dimana Tuhan Yesus mendirikan kembali pondok Daud.
Rata Penuh
Kis.15:16-18
16 Kemudian Aku akan kembali dan membangun kembali pondok Daud yang telah roboh, dan reruntuhannya akan Kubangun kembali dan akan Kuteguhkan, 17 Supaya semua orang lain mencari Tuhan dan segala bangsa yang tidak mengenal Allah, yang Kusebut milik-Ku demikianlah firman Tuhan yang melakukan semuanya ini, 18 yang telah diketahui dari sejak semula.

Gambar Tabernacle of David / Pondok Daud

ini adalah gambaran dari Tabernacle Daud / Pondok Daud, dimana disitu hanya terdapat sebuah tenda yang berisikan tabut perjanjian (ark of convenant). Tabut perjanjian adalah bagian terpenting dalam suatu Tabernacle.

Ada dua bagian dari Tabut:
1. Bagian Penutup --> terbuat dari emas murni
2. Bagian Bawah ---> Kayu yang menggambarkan manusia, dan emas menggambarkan keilahian

Tabut perjanjian menggambarkan Yesus. Didalam tabut ini terdapat buli-buli emas berisikan mana (gambaran dosa), tongkat harun yang bertunas (gambaran pemberontakan Israel), dan Dua loh batu (gambaran pemberontakan bangsa Israel).

Bangsa Israel berdosa terhadap Allah, dan Allah tidak pernah kompromi dengan dosa sebab itu Allah harus hukum bangsa Israel. Tetapi disisi yang lain Allah adalah Kasih, sedangkan Dia harus menghukum dosa bangsa Israel.

Jadi, apa yang Allah lakukan atas bangsa Israel?

Allah memberi perintah pada musa untuk memasukan roti mana, tongkat Harun yg bertunas, dan dua loh batu yang menggambarkan pemberontakan bangsa Israel terhadap Allah kedalam Tabut itu, kemudian bagian tutupan atasnya harus ada darah pemercikan dan ditempatkannyalah sepasang kerub berhadap-hadapan. Disitu Allah melihat darah, maka Allah tidak lagi murka atas bangsa Israel dan sepanjang tahun yang datang terhadap perkemahan bangsa Israel hanya berkat.

Sekali lagi, tabut perjanjian menggambarkan Yesus. Setelah Yesus disalibkan, darah-Nya tercurah dari ujung kepala ke kaki disini Allah mau kasih tahu ke saudara-saudara sekalian dan saya bahwa kutuk stop, dosa dihapuskan, yang sakit sembuh, yang luka menjadi pulih. Karena dengan Darah Anak Domba Allah kita ditebus dari kutuk dosa.

Dalam Mazmur 91:9-10, Daud mengatakan bahwa, "sebab TUHAN ialah tempat perlindunganmu, Yang Mahatinggi telah kau buat tempat perteduhanmu, malapetaka tidak akan menimpa kamu, dan tulah tidak akan mendekat kepada kemahmu. Oleh karena Yesus kita harus bersyukur.

Alkitab mengatakan bahwa Daud adalah orang yang diberkati dan berkenan bagi Tuhan. Apa rahasianya Daud paling disayang sama Tuhan...??? Tabut pernah hilang, dicuri sama bangsa Filistin dan disimpan di kuil penyembahan berhala. Semenjak tabut ditaruh di kuil Filistin, patung-patung berhalanya bangsa Filistin jatuh menyembah Tabut itu. Maka dari situ bangsa Filistin menjadi takut dan mengembalikan Tabut perjanjian ke Israel. Tapi dibawah pemerintahan Raja Saul, tabut disia-siakan. Tetapi semenjak Daud menjadi Raja, Daud punya hati untuk mengembalikan Tabut ke Jerusalem, karena Daud punya hati, maka Tuhan berkenan pada Daud dan Daud sangat diberkati.

2 Samuel 6:16-18 tentang Daud membawa masuk Tabut Tuhan ke kota Jerusalem dan membangun Tabernacle. Tabernacle Daud menggambarkan ekspresi sukacita dan sorak sorai. Berbeda dengan Tabernacle Musa, Tabernacle Daud mengorbankan puji-pujian, sukacita, dan ucapan syukur (Maz 95:2, 100:4, 141:2). Tabernacle Daud adalah gambaran Gereja yang didalamnya terdapat Puji-pujian dan Penyembahan. Gereja yang identik dengan "penyembahan Daud", dimana terdapat lagu puji-pujian, musik instrument, bertepuk tangan, mengangkat tangan, menari, dan bersorak-sorai bagi Tuhan. Lihat juga perintah Yesus dalam Markus 12:30. Mengangkat tangan bagi Tuhan dalam penyembahan bukan gaya dari gereja karismatik tapi hal itu adalah gaya penyembahan dalam Alkitab (Maz. 134:2). Dipenuhi Roh dalam penyembahan bukan gaya dari ajaran Pantekosta, tapi hal itu adalah cara penyembahan dalam kekristenan (Ef 5:18-20) karena Bapa menghendaki penyembah-penyembah yang demikian (Yohanes 4:23-24) . Pembangunan kembali pondok Daud atau Tabernacle Daud adalah pemulihan penyembahan dalam Roh dan Kebenaran. Jadi siapa saja boleh datang pada Tabernacle Daud. apakah saudara orang berdosa atau orang benar, orang yang disakiti, boleh datang sama Tuhan, karena semakin dekat dan datang sama Tuhan anda akan semakin diberkati dan mempunyai hidup.

Hal ini berbeda dengan Tabernacle Musa / Kemah Suci Musa dimana tidak sembarangan orang yang bisa masuk ke ruangan maha kudus yang ada tabut.

Gambar Kemah Suci Musa:


Kemah suci Musa / Tabernacle Musa terdiri dari 3 bagian:
1. Pelataran
2. Ruang Kudus
3. Ruang Maha Kudus (terdapat Tabut Tuhan)

Dalam Tabernacle Musa / Kemah Suci Musa, dimana orang yang berdosa tidak bisa masuk sampai pada Ruang Maha Kudus karena akan mati, butuh kesempurnaan untuk masuk dalam kemah suci Musa. Tetapi pada Tabernacle Daud atau Pondok Daud, semakin kita dekat sama Tuhan, kita akan semakin diberkati dalam berbagai hal.

Jadi inilah saudara-saudara yang terkasih dalam Tuhan Yesus Kristus, inilah gambaran 2 rumah Tuhan diakhir zaman;
1. Kemah Suci Musa dimana butuh kesempurnaan untuk masuk kedalamnya, dan
2. Kemah Suci Daud, dimana siapapun diri kita, orang berdosa atau orang benar, yang lapar atau sakit boleh datang sama Tuhan untuk diberkati, supaya setiap dari kita benar-benar memiliki hidup didalam Kristus Yesus Tuhan. Terpujilah Nama Tuhan. Hallelujah...!!!

Amin!